banner-imq

Pinjaman Modal Usaha Syariah Tanpa Jaminan, Kunjungi 3 Lembaga Keuangan Ini!

2 komentar

Hi SobatMQ!
Siapa yang tidak mau menerima bantuan pinjaman modal usaha tanpa riba? Saya sangat yakin sebagai pemilik usaha muslim, baik kecil maupun besar pasti sangat tertarik dengan pinjaman tanpa riba. Betapa tidak, pinjaman tanpa riba sangat diidamkan bagi pelaku usaha muslim.

Pinjaman modal

Saya pernah mendengar kisah pemilik bisnis sewa peralatan bayi yang mengalami kebangkrutan karena praktik riba yang dijalaninya. Dirinya terpaksa gali lubang tutup lubang hanya demi menutupi hutang-hutang riba yang diambilnya. Padahal saya saksi mata lancarnya bisnis persewaan tersebut. Namun pada akhirnya dirinya kolaps karena bunga berbunga riba yang melilit pinggang.

Untuk itulah pinjaman dengan riba sangat dihindari oleh pelaku usaha muslim. Namun mendapatkan pinjaman tanpa riba, apalagi tidak menggunakan jaminan tentu tak mudah.

Lantas, bagaimanakah solusinya bagi pengusaha muslim yang ingin mendapatkan pinjaman modal usaha syariah tanpa jaminan dan bunga (riba)? Berikut ini MQ akan membahasnya untuk kamu.

Pinjaman Modal Usaha Syariah Tanpa Jaminan


SobatMQ, sebelum mencari tahu bagaimana kamu bisa mendapatkan pinjaman modal usaha syariah tanpa jaminan dan riba Sebaiknya kamu juga perlu melakukan beberapa opsi lain sebagai rencana cadangan untuk mendapatkan modal usaha. Hal ini perlu dipersiapkan apabila lembaga keuangan tidak memuluskan niat kamu meminjam dana.

Berikut ini beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan modal usaha syariah tanpa riba.

1. Menjual aset pribadi


Apa gunanya aset pribadi jika tak mampu dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan? Salah satu fungsi aset pribadi adalah menjadi sumber dana yang bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan, salah satunya sebagai modal usaha. Kamu bisa menjual aset pribadi yang bisa dijual dengan tujuan mengembangkannya. Kelak ketika usaha berhasil, kamu bisa membeli aset yang jauh lebih besar dari yang telah kamu jual. Setuju?

2. Menabung dengan konsisten


Memutar uang pribadi artinya kamu harus pandai mengatur keuangan. Berhenti berbelanja secara impulsif, bertindak karena emosi, dan membelanjakan uang dengan ugal-ugalan. Kamu bisa menggunakan uang pribadi dengan tujuan untuk memperbesar aset. Menabunglah!

3. Meminta bantuan kerabat dekat


Cara mendapatkan pinjaman modal usaha tanpa riba selanjutnya dengan meminta bantuan kerabat dekat. Kamu bisa menawarkan opsi bagi hasil atau mencicil hutang dengan nominal tertentu setiap bulan. Hal ini untuk memberikan jaminan kepada kerabat bahwa kamu pasti mengembalikan pinjaman.

4. Mengunjungi lembaga keuangan syariah


Jika ketiga cara di atas sudah dilakukan namun belum membuahkan hasil, masih ada cara yang terakhir yaitu dengan bantuan lembaga keuangan syariah. Lembaga keuangan syariah juga dapat memberikan bantuan pinjaman modal tanpa jaminan. Kamu juga tidak perlu khawatir dengan riba, karena praktik riba tidak diterapkan dalam lembaga keuangan berbasis syariah.

Lembaga Keuangan Syariah yang Memberikan Pinjaman Dana Tanpa Jaminan dan Riba


1. Bank Syariah


Bank syariah tentu saja menyediakan fasilitas pinjaman modal usaha tanpa jaminan dan riba melalui kredit usaha rakyat (KUR) syariah maupun KTA syariah. Sobat MQ bisa mendapatkan pinjaman modal pada pihak perbankan syariah untuk mendapatkan bantuan modal usaha.

Syarat mendapatkan bantuan modal tanpa riba dari perbankan syariah adalah memiliki usaha produktif yang telah berjalan minimal 24 bulan, memiliki SIUP atau SKU, serta memiliki NPWP dan tidak sedang memiliki hutang dengan bank lain.

2. Pegadaian Syariah


Pegadaian syariah juga menyediakan fasilitas pinjaman modal usaha tanpa jaminan lho. Sobat MQ bisa menggunakan fasilitas KUR Syariah di pegadaian syariah. KUR Syariah adalah salah satu layanan pinjaman modal bagi pemilik usaha yang ingin mengembangkan usaha tanpa harus memberikan jaminan.

Beberapa syarat utama mengajukan KUR syariah di pegadaian syariah adalah memiliki usaha produktif yang dapat dibuktikan dengan Izin Usaha Mikro Kecil (IUMK) atau Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP), memiliki rumah tinggal tetap, serta memiliki penghasilan tetap secara rutin baik harian/mingguan/bulanan. Sobat MQ bisa mendatangi pegadaian syariah terdekat untuk mendapatkan informasi lebih lanjut ya.

3. Badan Wakaf Produktif


Sobat MQ juga bisa mendapatkan pinjaman modal dari lembaga wakaf produktif. Memang saat ini wakaf uang belum begitu banyak dilakukan oleh masyarakat pada umumnya. Tetapi kamu bisa mendapatkan bantuan modal usaha dalam bentuk wakaf produktif yang bisa dikembangkan hasilnya.

Wakaf produktif adalah sejumlah harta yang digunakan untuk hal-hal yang produktif seperti perdagangan, usaha, pertanian, perindustrian, maupun jasa. Hasil pengembangan atau keuntungan dari wakaf produktif ini nantinya akan diberikan untuk kepentingan orang banyak seperti yayasan sosial, anak yatim, dan lainnya sesuai tujuan wakaf.

Conclusion


Semakin mudahnya mendapatkan pinjaman tanpa riba bagaikan angin segar bagi pelaku usaha muslim yang sangat menghindari riba. Praktik riba bukan hanya memiskinkan pelakunya tetapi juga karena riba (kelebihan bayar) sangat bertentangan dengan ajaran Islam.

Semoga semakin banyak lembaga keuangan yang menerapkan pinjaman modal usaha syariah tanpa jaminan serta riba. Sehingga banyak pelaku usaha muslim yang bisa memuluskan usahanya tanpa khawatir melanggar syariat. Semoga bermanfaat.

Salam,
MQ

Referensi:
https://www.bwi.go.id/
Ide Bisnis MQ
Hi, selamat datang di blog Ide Bisnis MQ. Semoga Sobat MQ bisa mendapatkan sesuatu yang bermanfaat dari tulisan di blog ini. Jika ingin bekerja sama silakan email di kontak blog ya :)

Related Posts

2 komentar

  1. wah aku pun lagi ngumpulin modal usaha buat usaha laundry nih :'(

    BalasHapus
  2. saya baru tahu ada pinjaman modal usaha daribeberapa lembaga syariah. memang klau bisa usahakan yang akadnya syariah ya, daripda yang konvensional. lebih aman.

    BalasHapus

Posting Komentar